Dell Inspiron 11 |
Dell kembali mebidik pasar notebook murah dengan menghadirkan Inspiron 11 3000 series yang menawarkan keunggulan di sektor daya tahan baterai yang diklaim mampu bertahan hingga 8 jam penggunaan. Apa yang ditawarkan oleh Inspiron 11 besutan Dell ini? Simak ulasan berikut ini.
Notebook Inspiron 11 ini datang dengan layar sentuh berukuran 11 inci dengan resolusi 1366 x 768 piksel yang dilindingi oleh lapisan anti gores dari Gorilla Glass. Mengingat layar yang diusung oleh Inspiron 11 ini cukup kecil, produk ini juga dapat dikategorikan sebagai mini notebook atau bahkan netbook.
Sektor dapur pacu, Dell Inspiron 11 ini ditenagai oleh prosesor Intel generasi keempat atau Haswell. Namun, Dell tidak mengungkapkan prosesor tipe apa yang digunakan oleh Inspiron 11. Tak hanya itu, produsen PC yang berbasis di Texas ini juga menawarkan Inspiron 11 yang ditenagai oleh prosesor AMD.
Tak hanya itu, Dell membekali notebook mini Inspiron 11 ini dengan memori RAM sebesar 4GB DDR3 dan ruang penyimpanan internal berupa hard disk berkapasitas cukup besar, yakni 500GB. Dell juga membekali Inspiron 11 ini dengan dukungan USB 3.0 dan sistem operasi Windows 8.1.
Salah satu kelebihan mini notebook Inspiron 11 ini adalah daya tahan baterainya yang diklaim hingga 8 jam penggunaan. Sayangnya, Dell tidak mengungkapkan kapasitas baterai yang diusungnya. Kemampuan baterai yang cukup baik ini wajar mengingat Inspiron 11 datang dengan layar berukuran kecil dan spesifikasi yang takterlalu menguras daya.
Seperti yang dilansir dari VR-Zone (18/09/2013), mini notebook Inspiron 11 besutan Dell ini akan membidik pasar entry-level dengan harga mulai US $380 atau sekitar Rp 4,3 jutaan.
Dell Inspiron 11 ini tampaknya akan menjadi pesaing tangguh Asus VivoBook X102BA yang mengusung spesifikasi dan harga yang hampir sama. Sayangnya tak diketahui kapan Inspiron 11 akan meluncur ke pasar.
0 komentar:
Posting Komentar